X

Berita

Bank NTB Syariah Berhasil Pertahankan Gelar TOP BUMD 2023

Bank-NTB-Syariah-Berhasil-Pertahankan-Gelar-TOP-BUMD-2023.html

Pergelaran Top BUMD Award 2023 tahun ini terasa istimewa, Bank NTB Syariah mampu menyabet 4 gelar penghargaan yakni, Top Pembina BUMD 2023, Gubernur NTB, H. Zulkieflimansyah, Golden Awards Trophy Kategori Bintang 5, dan Top BUMD Awards 2023 BPD Bintang 5, dan Top CEO BUMD 2023.

Golden Trophy Top BUMD 2023 Bank NTB Syariah, diraih atas prestasi 3 tahun berturut-turut sebagai Top BUMD Bintang 5, sejak tahun 2020,2021 dan 2022.

 “Alhamdulillah, kami tahun ini kami bisa mendapatkan penghargaan Golden Trophy. Apresiasi ini tentu memberi motivasi tambahan bagi kami, untuk terus meningkatkan performa di masa mendatang,” kata Direktur Utama Bank NTB Syariah, H. Kukuh Rahardjo, di Mataram.

H. Kukuh Rahardjo mengatakan, penghargaan tersebut semakin meyakinkan segenap jajaran di Bank NTB Syariah bahwa strategi bisnis yang dijalankan saat ini sudah on the track dan tentu perlu ditingkatkan secara berkesinambungan.

Acara yang berlangsung pada 5 April 2023 di Hotel Raffles Jakarta, yang diketuai oleh Lutfi Handayani, mengatakan TOP BUMD Awards 2023 mengangkat tema Inovasi dalam Membangun Kinerja Bisnis dan Layanan BUMD.

Lutfi memaparkan “Inovasi sangat penting untuk BUMD karena jika ditularkan, tentu mendorong BUMD yang lain untuk terus tumbuh dan berkembang. Jika terus tumbuh, BUMD bukanlah sekedar aset daerah, melainkan aset bangsa Indonesia karena mereka mendukung pembangunan merata untuk Indonesia yang maju, oleh karena itu permasalahan seperti kemiskinan dan lain-lain, lebih mudah diselesaikan karena peranan BUMD”.

Untuk diketahui, Ketua Dewan Juri TOP BUMD Awards 2023, Prof. Dr. Djohermansyah Djohan, M.A, menjelaskan kriteria penilaian yang digunakan dalam penghargaan tersebut merupakan penghargaan yang diberikan melalui Achievement (prestasi), Improvement (perbaikan), dan Contribution (Kontribusi) BUMD yang telah dilakukan, terkait kinerja bisnis, layanan, dan kontribusi terhadap perekonomian daerah.

Related